Resep ayam panggang madu bumbu kuning memang istimewa. Kenapa? Karena hidangan ini dimasak dengan dua bumbu yang istimewa, yaitu bumbu kuning dan bumbu madu. Meski dimasak dengan 2 bumbu, bukan berarti ribet untuk membuatnya. Ikuti penjelasannya berikut ini hingga tuntas supaya tidak ribet dan hasilnya optimal.
Bahan untuk membuat ayam panggang madu bumbu kuning:
2. 2 lembar daun salam.
3. 2 lembar daun jeruk, buang bagian tulangnya.
4. 1 batang serai, gunakan bagian putihnya, dimemarkan.
5. Jahe seukuran 2 ruas jari, diiris tipis.
6. 1,5 liter air putih.
7. Minyak goreng secukupnya untuk menumis dan menggoreng.
Bumbu yang dihaluskan untuk membuat ayam panggang bumbu kuning:
1. 9 siung bawang merah.
2. 5 siung bawang putih.
3. Gula pasir, garam dan merica bubuk secukupnya.
4. Kunyit seukuran 2 ruas jari.
5. 1 sendok teh biji ketumbar.
6. 4 butir kemiri.
Bumbu madu untuk membuat ayam panggang madu bumbu kuning:
1. 5 sendok makan madu.2. 2 sendok makan kecap manis.
3. Garam dan merica bubuk secukupnya.
4. Campur semua bumbu, aduk hingga tercampur rata.
Tips membuat ayam panggang madu bumbu kuning:
1. Disarankan memakai jenis ayam kampung, karena punya cita rasa yang khas.2. Setelah dicuci bersih, balur daging ayam dengan air jeruk nipis untuk menghilangkan bau amis.
3. Bila tidak ingin mengolah semuanya, sisakan air saat merebus hingga menjadi seperempat sehingga bisa dihangatkan. Kalau sudah terlanjur airnya mengering, setelah direbus dan suhunya menjadi normal, simpan daging ayam di kulkas.
Cara membuat ayam panggang madu bumbu kuning:
1. Panaskan minyak goreng untuk menumis.2. Tumis bumbu halus hingga wangi dan matang.
3. Masukkan daun salam, daun jeruk dan jahe, tumis hingga semua bahan tercampur rata.
4. Pindahkan ke panci.
5. Tuangkan air putih.
6. Masukkan daging ayam yang telah dipotong-potong, rebus hingga daging ayam menjadi lunak dan air mengering, angkat tiriskan.
7. Panaskan minyak goreng untuk menggoreng. Kuasai juga trik menggoreng agar hasilnya super crispy dan renyah (part 1).
8. Goreng daging ayam hingga berwarna kuning kecokelatan, angkat, tiriskan.
9. Siapkan alat pemanggang, panaskan terlebih dahulu.
10. Oles bumbu madu merata ke seluruh bagian ayam yang sudah digoreng.
11. Panggang dengan cara dibolak-balik dan sesekali dioles lagi dengan bumbu madu hingga mendapatkan warna yang diinginkan. Kuasai juga trik membuat masakan tetap sehat, walau dipanggang arang.
12. Ayam panggang madu bumbu kuning siap disajikan.
Resep ayam panggang madu bumbu kuning sangat cocok dipadukan dengan aneka resep masakan yang lain.