Resep Ayam Bundu Khas Makassar

Advertiser
Advertiser
Ini adalah bagian dari resep masakan khas Indonesia yang datangnya dari Kota Makassar. Namanya resep ayam bundu. Bumbu bundu adalah bumbu khas masyarakat Makassar.

Di samping itu, hidangan ini juga tidak berkuah. Sebab, meskipun memakai santan yang relatif banyak, tapi santan itu dimasak hingga mengering atau mengental. Namun, bila kalian ingin mendapatkan kuah pada hidangan ayam bundu, kalian tinggal mengambil kuahnya setelah matang, sebelum kuah santan mengering.

Cita rasa kuah pada ayam bumbu bundu begitu gurih. Kuah tersebut bakal menjadikan nasi putih sebagai pelengkap menikmati hidangan khas Indonesia ini lebih kaya rasa.

Meski rempah yang dipakai sebagai bumbu cukup banyak, tapi memasaknya begitu mudah. Tidak percaya? Silakan simak resep ayam bumbu bundu khas Makassar berikut ini hingga tuntas. Sebab, selain daftar bahan dan bumbu serta cara membuatnya, sangat penting juga menyimak tips dan penjelasan tambahan pada paragraf terakhir.


Bahan untuk membuat atau mengolah resep ayam bumbu bundu khas Makassar:
1. 1 ekor ayam, dipotong dengan ukuran sesuai selera.
2. 750 ml santan kental.
3. 2 batang serai, ambil bagian putihnya saja, kemudian dimemarkan
4. Lengkuas seukuran 2 ruas  jari.
5. 2 lembar daun jeruk.


Bumbu atau bahan yang dihaluskan
1. 10 siung bawang merah.
2. 4 siung bawang putih.
3. 4 butir kemiri.
4. Jahe seukuran 1 ruas jari.
5. Kunyit seukuran 1,5 ruas jari.
6. Gula pasir, lada putih dan gula pasir secukupnya.
7. Minyak goreng secukupnya untuk menumis bahan yang dihaluskan.


Tips membuat atau mengolah resep ayam bumbu bundu khas Makassar:
1. Setelah dicuci bersih, balur daging ayam dengan air jeruk nipis untuk menghilangkan bau amis.
2. Bila kalian memaka jenis ayam kapung, pastinya membutuhkan waktu yang lebih lama karena tekstur dagingnya lebih liat.


Cara membuat ayam bumbu bundu khas Makassar:
1. Panaskan minyak goreng.
2. Tumis bumbu atau bahan yang tadi sudah dihaluskan hingga harum.
3. Tambahkan daun jeruk, serai dan lengkuas, tumis sebentar.
4. Tuangkan santan, aduk hingga tercampur rata.
5. Masukkan ayam, masak hingga matang, empuk dan kuahnya mengering, matikan api kompornya.
6. Pindah ke wadah saji, ayam bumbu bundu siap dihidangkan. Pertimbangkan juga untuk mencoba resep ungkep ayam bakar lezat serta resep ayam ingkung tradisional.

Kalian bisa juga memakai daging unggas yang lain seperti bebek atau burung dara untuk mengganti daging ayam pada resep ayam bumbu bundu khas Makassar.
Advertiser