Resep Masakan Pepes Tahu gurih dengan bungkus daun pisang

Advertiser
Advertiser
Aneka Resep Masakan Nusantara - Pepes Tahu gurih dengan bungkus daun pisang. Makanan yang satu ini sepertinya hampir semua orang menyukainya, karena teksturnya yang lembut dan rasanya yang gurih ditambah rasa bumbu yang dominan menambah nikmat santapan ini. Pepes tahu bungkus daun pisang. Aroma daun pisang akan membangkitkan selera makan kita.
Info resep masakan nusantara

Sebanarnya jenis pepes ini ada juga dari bahan ikan yang tentunya punya cara sendiri untuk mengolahnya, mungkin akan kita ulas lain waktu. Kali ini mari kita praktekkan membuat pepes tahu yang nikmat dengan bungkus daun pisang, ikuti langkah-langkah berikut :

Bahan-bahan yang dibutuhkan:
  • 500 gram tahu, hancurkan hingga lembut
  • 1 batang daun bawang, cincang halus
  • 5 lembar daun salam
  • Daun pisang untuk membungkus (secukupnya)
Bumbu Yang harus Dihaluskan:
  • 3 siung bawang putih
  • 1 siung bawang merah
  • 2 buah cabe merah besar
  • 5 buah cabe rawit (sesuai selera)
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt gula
Cara Membuat pepes tahu bungkus daun pisang:
  1. Pertama-tama campurkan dulu tahu dengan bumbu yang telah dihaluskan. Aduk sampai rata, hingga benar-benar terlihat sudah tercampur dengan bumbu.
  2. Tambahkan irisan daun bawang, aduk kembali hingga rata, kemudian siapkan daun pisang.
  3. Panaskan kukusan.
  4. Bungkus adonan tahu yang sudah diaduk dan dihaluskan dengan daun pisang seperti lontong, dan letakkan daun salam di masing-masing bungkusan pepes tahu.
  5. Kukus hingga matang, kurang lebih 30 - 45 menit.
  6. Hidangan tahu pepes bungkus daun pisang sudah siap diasjikan untuk santapan keluarga
Demikian saja untuk Resep Masakan Pepes Tahu gurih dengan bungkus daun pisang, semoga saja informasi resep kukus tahu ini bermanfaat untuk anda. Pastikan anda mendapatkan resep-resep masakan nusantara di www.resepmasakanidola.blogspot.com.
Advertiser