Resep Jitu Cara membuat Kue Nastar yang terkenal empuk dan enak

Advertiser
Advertiser
Resep Jitu Cara membuat Kue Nastar. Jenis Kue ini sangat sering kita temui pada saat hari raya keagamaan seperti idul fitri, rasanya yang variatif dan membuatnya tidak terlalu sulit membuat kue nastar ini menjadi idola para ibu-ibu untuk membuat dan menghidangkannya dengan bangga pada para tamu yang berkunjung ke rumah mereka.
Resep membuat kue
Jika anda mau, tentunya anda juga bisa membuat sendiri kue nastar yang enak dan empuk, yang pastinya tidak akan memalukan jika anda menghidangkannya untuk santapan para tamu-tamu anda. ikuti langkah-langkah membuat kue nastar ini secara perlahan dengan baik dan benar, anda akan menghasilkan kue nastar yang benar-benar sesuai harapan, mari kita mulai :

Bahan-bahan dan bumbu untuk membuat kue nastar :
  • 300 gram tepung terigu
  • 250 gram mentega yang dikocok hingga lembut
  • 4 butir telur (diambil kuningnya saja)
  • <
  • 1 butir telur (diambil putihnya saja)
  • 100 gram gula halus
  • 75 gram susu bubuk
  • 50 gram keju parmesan
  • Cengkeh (secukupnya)
  • Selai nanas (secukupnya)
Sekarang mari kita lihat cara membuat Kue Nastar step by step :
  1. Pertama, campurkan semua bahan seperti tepung terigu, Mentega, keju parmesan, gula halus, 2 kuning telur ayam dan 1 putihnya saja
  2. Kemudian semua adonan dikocok dan diaduk hingga semua rata, pastikan adonan tidak terlalu lembek dan tidak terlalu keras. jika anda lihat terlalu lembek, tambahkan tepung terigunya lalu aduk lagi hingga rata
  3. Kalau sudah bentuklah adonan tersebut bulat-bulat dan isi dengan selai nanas hingga semua adonan habis.
  4. Nah untuk lebih menarik olesi bagian atas nastar dengan kuning telur secukupnya (sebaiknya jangan sampai meleleh)
  5. Sedangkan cengkeh tadi silahkan letakkan satu persatu di atas setiap nastar yang sudah dibentuk bulat
  6. Susunlah semua nastar yang sudah dibentuk dengan rapih di loyang
  7. Terakhir pangganglah kue nastar dalam oven hingga matang (lebih kurang 30 menit)
  8. Selesai, Kue nastar anda sudah siap dihidangkan (susunlah dengan rapih dalam toples), tutup dengan rapat
Demikian Resep Jitu Cara membuat Kue Nastar yang terkenal empuk dan enak. Semoga resep sederhana ini bisa menginspirasi anda. Silahkan anda bereksperimen sendiri untuk hasil yang lebih baik. Selamat menikmati
Advertiser