Resep Sarapan Super Praktis dan Sehat 4

Advertiser
Advertiser

Resep sarapan super praktis dan sehat bagian keempat ini begitu spesial. Sebab, Anda bisa merasakan sensasi renyah. Bahan makanan yang digunakan tergolong sederhana. Selain itu, jumlahnya juga tidak banyak. Jadi sangat cocok buat Anda yang tidak punya banyak waktu ketika harus menyiapkan menu sarapan.

Ingin mencoba? Silakan simak resep sarapan super praktis dan sehat bagian keempat berikut ini hingga tuntas supaya Anda bisa mendapatkan hasil yang memuaskan. Sebab, selain daftar bahan dan cara membuatnya, Anda juga harus mengetahui tips serta penjelasan tambahan pada paragraf terakhir.


Bahan utama:
1.   1 butir telur, masak dengan cara didadar.
2.   1 lembar daun selada air.
3.   1 buah sosis.
4.   1 lembar roti tawar tanpa kulit hangatkan dengan menggunakan mesin penghangat nasi.
5.   Mentega atau margarin secukupnya untuk olesan dan menggoreng.


Bahan pelengkap:
1.   1 butir telur ayam, kocok lepas.
2.   Tepung roti secukupnya.
3.   Garam dan lada putih bubuk secukupnya.


Tips:
1.   Disarankan untuk menghangatkan roti tawar supaya tidak mudah sobek saat digulung.
2.   Bila ingin membuat lebih dari satu porsi, Anda tinggal menambah semua bahan yang digunakan.


Cara membuat sarapan super praktis dan sehat:
1.   Oles roti tawar yang telah dihangatkan dengan mentega atau margarin.
2.   Susun telur dadar, daun selada air dan sosis, gulung.
3.   Celupkan ke dalam telur kocok yang telah dibubuhi garam dan lada putih bubuk, angkat.
4.   Balur dengan tepung roti hingga semua permukaannya tertutup tepung roti.
5.   Panaskan mentega atau margarin hingga meleleh.
6.   Goreng hingga berwarna kuning kecokelatan, angkat, tiriskan.
7.   Menu sarapan super praktis dan sehat siap dihidangkan selagi hangat. Pertimbangkan juga untuk mencoba roti tawar isi ceplok telur saus orange (resep masakan pratkis) serta resep omelet sosis enak.

Menu sarapan seperti ini tentunya juga dapat dijadikan sebagai bekal makan untuk di kantor, sekolah, kampus atau tempat wisata. Jangan salah, Anda juga dapat menjadikannya sebagai menu camilan.
Advertiser