Kari Kambing Roti Kane

Advertiser
Advertiser

BAHAN :
Kari kambing:
500 gram daging kambing tanpa tulang, potong menurut selera
5 biji cengkih
5 cm kayu manis
3 tangkai salam hoya (daun kari)
1 buah bawang bombay, iris halus
2 sdm minyak sayur
600 ml air
350 ml santan dari 1 butir kelapa
3 sdm KECAP BANGO rasa manis

Haluskan:
7 buah cabai merah besar
6 butir bawang merah
5 siung bawang putih
4 sdm ketumbar
1/4 biji pala
3 butir kapulaga
1 buah peka
2 sdt garam
1 sdm jahe bubuk
1 sdm kunyit bubuk

CARA MEMBUAT:
1. Cuci bersih daging kambing, tiriskan, lumuri dengan setengah bagian bumbu halus dan diamkan selama 10 menit.
2. Panaskan minyak sayur, tumis bawang bombay bersama bumbu halus hingga harum. Masukkan daging dan bumbu rendaman, masak hingga berubah warna.
3. Tambahkan cengkih, kayu manis, dan air, masak hingga daging setengah lunak, masukkan santan, salam hoya, dan KECAP BANGO rasa manis, masak sebentar, angkat.
4. Sajikan hangat dengan roti cane

Untuk: 4 orang
Advertiser