AYAM PENYET

Advertiser
Advertiser

Bahan :
½ ekor ayam potong2 lalu bersihkan
2 lbr daun salam

Bumbu halus :
3 butir bawang putih
1 sdt ketumbar
2 butir kemiri
2 cm kunyit
2 cm lengkuas
1 btg serai
1 sdt garam (sesuaikan selera)

Sambal penyet :
10 buah cabai merah keriting digoreng
3 butir bawang putih digoreng
1 buah tomat ukuran besar digoreng
1 sdm terasi matang (2 terasi ABC)
1 sdm gula merah
½ sdt garam (sesuaikan selera)
Cara membuat :
Campur ayam, daun salam, dan bumbu halus tambahkan air secukupnya lalu masak hingga ayam matang (empuk) dan air tinggal sedikit, angkat ayam biarkan supaya dingin. Setelah itu goreng ayam sampai kuning kecoklatan, sisihkan.
Taruh semua bahan sambal dalam cobek lalu uleg hingga halus, taruh ayam yang sudah digoreng diatas sambal lalu dipenyet (ditumbuk).
Sajikan dengan lalapan.
NB : sewaktu memasak ayam bisa ditambahkan tempe/tahu
Advertiser