Resep Siomay Ikan Plus Sayur Udang Menggoda Selera

Advertiser
Advertiser
Resep siomay yang satu ini begitu spesial. Selain cita rasa daging ikan yang kuat, siomay ini juga menyimpan efek positif bagi keseimbangan kesehatan tubuh. Sebab, resep siomay ikan ini memakai beberapa jenis sayuran sebagai bahan baku utamanya.

Resep siomay ikan plus sayuran ini bertambah spesial lantaran memakai salah satu jenis ikan yang disuka oleh banyak orang. Yaitu, udang. Disiram dengan saus kacang khas resep siomay, menu yang konon khas bandung ini menjadi begitu menggiurkan.

Perlu diketahui, siomay merupakan salah satu resep masakan peranakan. Yang dimaksud menu masakan peranakan adalah sebuah menu masakan yang tercipta akibat pengaruh dua budaya (dalam hal ini budaya memasak) yang berbeda dari beberapa kelompok masyarakat. Adapun siomay adalah resep masakan peranakan yang mendapat pengaruh dari budaya masyarakat Sunda (Indonesia) dan masyarakat Tionghoa (China). 

Tergiur dengan cita rasanya? Simak resep masakan siomay ikan plus sayur udang berikut ini. Penting juga menyimak tipsnya. Resep ini setara 10 porsi.


Bahan utama untuk membuat siomay ikan plus sayur udang:
1. Setengah ikat bayam, dicuci bersih, dirajang sampai halus.
2. 3 batang wortel, kupas kulitnya, dicuci bersih, rajang hingga halus (bentuk dadu).
3. 10 utas seledri, dicuci bersih, rajang hingga halus.
4. 10 helai daun bawang, dicuci bersih, radang hingga halus.
5. 600 gram daging ikan, dihaluskan dengan blender.
6. 200 gram udang ukuran sedang, singkirkan kulit dan ekornya, cuci bersih.
7. 250 gram tepung sagu.

Bahan penguat rasa untuk membuat siomay ikan plus sayur udang:
1. 3 sampai 4 putih telur.
2. 7 siung bawang putih, dihaluskan.
3. Sejumput ketumbar.
4. Garam, gula pasir dan merica bubuk secukupnya.
5. Air kaldu ikan. Anda juga boleh memakai air kaldu ayam atau air kaldu daging yang lain. Boleh juga memakai kaldu instan.


Bahan utama untuk membuat saus kacang pada resep masakan siomay iklan plus sayur udang:
1. 500 gram kacang tanah, digoreng, kemudian dihaluskan.
2. 800 mililiter air matang.

Bahan penguat rasa untuk membuat saus kacang pada resep masakan siomay ikan plus sayur udang:
1. Kencur sebanyak 1 ruas jari, dihaluskan.
2. 7 sendok makan air asam jawa.
3. 3 siung bawang merah, dihaluskan.
4. 10 siung bawang putih, dihaluskan.
5. 12 buah cabai merah keriting, digoreng, kemudian dihaluskan. Jumlah cabai boleh ditambah atau dikurangi sesuai selera.
6. 8 sendok gula jawa yang telah disisir halus.
7. Gula pasir, garam dan merica bubuk secukupnya.
8. Minyak goreng untuk menumis.

Bahan pelengkap untuk resep masakan siomay ikan plus sayur udang:
1. Kecap manis.
2. Jeruk limau, diiris menjadi 4 bagian.
3. Sambal cabai rawit.


Tips membuat siomay ikan plus sayur udang:
1. Setelah dicuci bersih, balur semua bahan daging ikan dengan air jeruk nipis untuk menghilangkan bau amis.
2. Usahakan merajang sayuran hingga benar-benar halus.
3. Setelah memasukkan kacang tanah, aduk saus terus-menerus secara perlahan dan gunakan api kecil agar saus tidak menjadi gosong.


Cara membuat siomay ikan plus sayuran udang nonjok:
1. Siapkan wadah untuk mencapur bahan.
2. Siapkan kukusan untuk mengukus siomay.
3. Masukkan daging ikan, bayam, wortel, seledri dan daun bawang ke dalam wadah. Aduk hingga semua bahan tercampur.
4. Tuangkan tepung sagu sedikit demi sedikit, tambahkan air kaldu sedikit demi sedikit, uleni hingga adonan bisa dibentuk.
5. Bentuk bulan tak beraturan dengan memakai 2 sendok makan.
6. Letakkan 1 ekor daging udang utuh di setiap adonan siomay yang telah dibentuk.
7. Kukus hingga matang sempurna. Waktu mengukus lebih kurang 20-30 menit.


Cara membuat saus kacang pada siomay ikan plus sayuran udang:
1. Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum dengan minyak goreng.
2. Tambahkan kecur, tumis hingga harum.
3. Masukkan air asam jawa, gula jawa dan air kaldu.
4. Setelah itu masukkan kacang tanah.
5. Tambah dengan gula pasir, garam dan merica bubuk, secukupnya.
6. Aduk hingga matang dan keluar minyak hasil dari memasak kacang tanah.
7. Siapkan siomay, potong-potong, letakkan di atas piring dan siram dengan saus kacang.
8. Sajikan dengan jeruk limau, kecap manis dan saus cabai rawit sebagai pelengkapnya. Resep masakan peranakan semacam ini tentunya paling cocok dihidangkan sebagai menu makan siang. Tapi, banyak juga yang menjadikan resep masakan ini sebagai menu camilan andalan keluarga. Pertimbangkan juga untuk mencoba resep siomay ayam spesial serta resep batagor komplit spesial makanan khas Bandung.

Adapun resep siomay ikan plus sayur udang menggoda selera ini setara buat 4 porsi atau lebih.
Advertiser